Pemkot Bandung Serius Benahi Kabel- Kabel Yang Semrawut

- Penulis Berita

Jumat, 11 Maret 2022 - 10:21 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bandung, Ema Sumarna saat meninjau langsung proses penurunan kabel. Ft. Humas kota Bandung

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bandung, Ema Sumarna saat meninjau langsung proses penurunan kabel. Ft. Humas kota Bandung

BandungPuber.Com — Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung memotong empat tiang optik di Jalan Juanda, Jumat 11 Maret 2022 tadi pukul 08.00 WIB.

Para petugas bahu membahu memotong kabel dan tiang, lalu menurunkannya bersama-sama. Tak butuh waktu lama, kurang dari satu jam, tiang-tiang dan kabel semrawut ini lenyap seketika.

Total Pemkot Bandung telah memotong 124 tiang kabel.

“Kita sisakan satu tiang punya PLN saja. Jika ada kabel optik yang masih belum diturunkan (grounding), sementara akan kita gabungkan saja pada satu tiang,” ujar Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Bandung, Ema Sumarna saat meninjau langsung proses penurunan kabel.

Tak hanya fokus pada kabel optik, Ema juga memantau kabel-kabel PLN yang menjuntai di sepanjang trotoar Jalan Juanda. Selain itu, Ema juga mengimbau agar kabel PLN yang muncul di permukaan tanah taman-taman kecil trotoar harus segera dibenahi.

“Kabel PLN ini akan kita koordinasikan untuk diikat dan disatukan saja supaya lebih rapi. Kabel-kabel yang tidak perlu, kita potong saja daripada bahaya,” ucapnya.

Di samping kabel optik, Ema menambahkan, kabel-kabel selain PLN juga harus bisa dikoordinasikan untuk grounding. Salah satunya kabel lampu lalu lintas perempatan Jalan Cikapayang yang dikelola Dinas Perhubungan (Dishub).

“Dishub juga harus ikut dalam penurunan kabel ini. Sehingga nanti di Jembatan Cikapangan benar-benar bisa bebas dari kabel,” imbuhnya.

Ema menetapkan, target penyelesaian kabel  non PLN yang belum selesai grounding harus tuntas dalam waktu satu pekan.

“Tanggal 15 paling telat sudah disambungkan semua ke bawah tanah termasuk kabel milik Telkom. Karena sampai saat ini Telkom masih membutuhkan waktu untuk persiapan integrasi koneksi dan lainnya,” tutur Ema.

Beberapa titik tiang dan kabel di Jalan Juanda yang nantinya akan lanjut dibenahi berikutnya antara lain depan RS. Borromeus, perempatan McDonald’s Dago, serta Sariningsih.

“Seminggu ini akan didorong untuk menyelesaikan grounding. Kabel melintang di atas jalan dan tiang-tiang yang tidak jelas fungsinya akan dibongkar juga. Untuk alat-alatnya, kita koordinasikan bersama PDAM,” ungkapnya.

Selain pembenahan tiang dan kabel, Ema juga selalu menekankan agar para pekerja menjaga fasilitas publik lainnya, terutama trotoar dan taman.

“Jangan sampai pembenahan ini malah dampaknya merusak fasilitas yang sudah ada. Bandung harus kita jaga tetap indah dan estetik. Jangan lupa lubang-lubang galian dan bekas tiang ini ditutup juga dengan bagus,” pungkasnya. *Benz

Berita Terkait

Hati- Hati, 5 Prilaku Ini Akibatkan Hilangnya Pahala Puasa
Perhutani Bersama Kemenhut Gelar Rekonsiliasi Sistem Informasi Penatausahaan Hasil Hutan di Bandung
Perhutani Bandung Utara dan Saka Wanabakti Pererat Silaturahmi di Buka Puasa Bersama
Upaya Cegah Bencana Banjir dan Longsor, Gubernur Jabar Akan Larang Alih Fungsi Lahan
Banyak yang Belum Tahu, Ini Perbedaan Takjil dan Iftar Ramadan
Jadwal Layanan Sim Keliling untuk Kota dan Kabupaten Bandung, Catat Lokasinya
Kampung Kota Management, Wali Kota dan Unpar Bahas Arsitektur Bandung
Kalahkan Semen Padang, Persib Punya mental Juara

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 15:03 WIB

Ada Mall Baru di Kota Bandung, “Tenth Avenue Mal” Tempat Wisata Belanja dengan Konsep Modern

Kamis, 13 Maret 2025 - 02:35 WIB

Ini Nomor Hotline Layanan Kota Bandung dari Pengaduan Pohon Tumbang Hingga Lampu Jalan Mati, Catat Nomornya

Rabu, 12 Maret 2025 - 08:56 WIB

Wakil Wali Kota Bandung Ingatkan Para Lurah dan Camat Bisa Mengupayakan Wilayahnya Bebas dari Sampah

Rabu, 12 Maret 2025 - 03:30 WIB

Bandung Sebagai Pusat Ekonomi Kreatif, Wakil Wali Kota Bandung Akan Buka UMKM Centre di Tiap Kecamatan

Rabu, 12 Maret 2025 - 03:08 WIB

Warga Terdampak Banjir di Kecamatan Rancasari dan Gedebage Peroleh Bantuan dari Pemkot Bandung

Selasa, 11 Maret 2025 - 08:35 WIB

Bazar Murah Ramadan 2025 dengan Harga Terjangkau Hadir di Alun-Alun Cicendo

Selasa, 11 Maret 2025 - 04:47 WIB

M Farhan Sebut Modifikasi Cuaca Dilakukan untuk Kurangi Cuaca Ekstrem yang Melanda Kota Bandung

Selasa, 11 Maret 2025 - 03:02 WIB

Disambut Antusias Warga, Disdagin Kota Bandung Gelar Bazar Murah Ramadan, Ini Lokasinya

Berita Terbaru

Gbr. Ilustrasi .

Bandung

Hati- Hati, 5 Prilaku Ini Akibatkan Hilangnya Pahala Puasa

Jumat, 14 Mar 2025 - 03:20 WIB

Gedung KPK RI.

Kriminal

5 Tersangka Kasus Korupsi Bank BJB Diumumkan KPK

Kamis, 13 Mar 2025 - 16:02 WIB