BandungPunyaBerita. Com, – Pemerintah Kota Bandung terus berupaya meningkatkan pelayanan publik, termasuk dalam perbaikan Penerangan Jalan Umum (PJU). Kini, warga yang menemukan lampu jalan mati bisa langsung melaporkannya ke hotline Dinas Perhubungan (Dishub)
Pemerintah Kota Bandung terus berupaya meningkatkan pelayanan publik, termasuk dalam perbaikan Penerangan Jalan Umum (PJU). Kini, warga yang menemukan lampu jalan mati bisa langsung melaporkannya ke hotline Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Bandung di nomor [0811 2022 3399].
Wakil Wali Kota Bandung, Kang Erwin, menegaskan bahwa aduan terkait lampu jalan mati menjadi perhatian serius pemerintah. Dengan adanya hotline ini, laporan dari masyarakat bisa segera ditindaklanjuti oleh petugas.
“Kami ingin memastikan Kota Bandung tetap terang dan aman di malam hari. Jadi, kalau ada lampu jalan mati, jangan ragu untuk langsung melapor ke hotline Dishub. InsyaAllah, petugas akan segera turun ke lokasi,” ujar Kang Erwin.
Selain lampu yang mati, warga juga bisa melaporkan lampu jalan yang berkedip atau mengalami gangguan lainnya. Dengan adanya sistem pelaporan yang lebih cepat, diharapkan perbaikan dapat dilakukan tanpa harus menunggu terlalu lama.
Pemkot Bandung mengajak masyarakat untuk lebih aktif dalam mengawasi kondisi penerangan jalan di lingkungannya. “Kalau dalam beberapa hari belum ada tindakan, warga bisa menyampaikan aduan langsung dalam program Jumahan setiap hari Jumat,” tambah Kang Erwin.
Untuk memastikan penerangan jalan tetap optimal, segera laporkan jika ada lampu jalan mati ke hotline Dishub Kota Bandung di [0811 2022 3399] agar segera ditangani!. (Diskominfo Kota Bandung)
Editor: Beny