Mengubah Hidup Anak Desa Lewat Musik, Cerita Ghibran Kartasasmita dan Beat Jaya

- Penulis Berita

Sabtu, 15 Maret 2025 - 07:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ghibran Kartasasmita saat menggelar  pertunjukan musik angklung bersama Jaksel Circle Concert.  pelataran parkir Pasaraya Blok M (14/3/2025).

Ghibran Kartasasmita saat menggelar pertunjukan musik angklung bersama Jaksel Circle Concert. pelataran parkir Pasaraya Blok M (14/3/2025).

BandungPunyaBerita. Com, Jakarta – Suasana ngabuburit di pelataran parkir Pasaraya Blok M (14/3) terasa lebih hidup. Alunan musik angklung berpadu dengan dentuman ember yang ditabuh ritmis, menghipnotis pengunjung Anak Jaksel Circle Concert. Di balik pertunjukan ini, ada Beat Jaya—sebuah gerakan sosial yang digagas Ghibran Kartasasmita untuk anak-anak di pedesaan.

Ghibran punya mimpi besar: membantu anak-anak desa menemukan kepercayaan diri melalui musik. Ia menyadari bahwa banyak anak di pelosok yang berbakat, tapi ragu untuk mengembangkan potensi mereka karena keterbatasan akses dan rasa minder.

“Saya memulai dari desa kakek saya di Tenjolaya, Bandung. Dulu, banyak anak di sana bahkan tidak mengenal alat musik,” ujar Ghibran.

Melihat potensi besar yang belum tergali, Ghibran bersama timnya membangun Beat Jaya. Mereka menyediakan alat musik dan menghadirkan pelatih profesional agar anak-anak bisa belajar dengan baik. Hasilnya luar biasa! Dalam tujuh bulan, anak-anak Tenjolaya sudah mampu memainkan berbagai alat musik dan mulai percaya diri tampil di depan orang banyak.

Tidak hanya mengubah anak-anak, Beat Jaya juga menghidupkan kembali desa yang sebelumnya sepi. Kini, Tenjolaya penuh dengan alunan musik daerah dan pop yang dimainkan oleh anak-anak berbakat.

Ghibran sendiri memang tumbuh dengan kecintaan pada musik. “Sejak kecil saya sudah suka musik dan didukung orang tua. Lalu saya berpikir, belum ada program musik di Indonesia seperti riset dari Boston University, yang menyebut bahwa musik bisa membuat anak-anak lebih bahagia. Dari situ, saya ingin membangun komunitas musik yang positif di Tenjolaya,” jelasnya.

Namun, Ghibran tak ingin berhenti di satu desa saja. Ia bercita-cita membawa Beat Jaya ke berbagai pelosok Indonesia, membantu lebih banyak anak menemukan bakatnya dan membangun masa depan yang lebih cerah melalui musik.

“Dengan musik, mereka tak hanya menemukan kebahagiaan, tapi juga rasa percaya diri dan mungkin jalan karier yang baru,” pungkasnya.

Beat Jaya bukan sekadar tempat belajar musik, tapi gerakan yang mengubah hidup. Siapa sangka, dari ember dan angklung, anak-anak desa bisa menemukan dunia baru yang penuh harapan.( Yd)

 

Editor: Beny

Berita Terkait

Bappenas Dukung Inisiatif Kegiatan Pemberdayaan Pemuda Melalui Campus Leaders Program
Operasi Ketupat 2025 Akan Gelar Pada 23 Maret Mendatang, Kakorlantas: Perkiraan Pergerakan Arus Mudik Dimulai Pekan Depan
Polri Akan Tindak Tegas Aksi Premanisme Berkedok Ormas
Cegah Tawuran, Pagar Pembatas Sepanjang 330 Meter Dibangun di Jalan Basuki Rahmat
Wali Kota Bandung Sebut Lembaga Penyiaran Publik (LPP) Miliki Peran Strategis dalam Penyampaian Informasi
JXB Perkuat Sinergi untuk Menjadi “One Stop Tourism Provider” di Jakarta
Bentuk Komitmen, BCF Hadirkan Program Magang Mandiri CLP Batch 10
Memaknai Peran Perempuan sebagai Ibu, Wanita Karier dan Aktivis Organisasi

Berita Terkait

Sabtu, 15 Maret 2025 - 09:19 WIB

Bappenas Dukung Inisiatif Kegiatan Pemberdayaan Pemuda Melalui Campus Leaders Program

Sabtu, 15 Maret 2025 - 08:47 WIB

Operasi Ketupat 2025 Akan Gelar Pada 23 Maret Mendatang, Kakorlantas: Perkiraan Pergerakan Arus Mudik Dimulai Pekan Depan

Jumat, 14 Maret 2025 - 14:07 WIB

Polri Akan Tindak Tegas Aksi Premanisme Berkedok Ormas

Jumat, 14 Maret 2025 - 06:41 WIB

Cegah Tawuran, Pagar Pembatas Sepanjang 330 Meter Dibangun di Jalan Basuki Rahmat

Kamis, 13 Maret 2025 - 02:19 WIB

Wali Kota Bandung Sebut Lembaga Penyiaran Publik (LPP) Miliki Peran Strategis dalam Penyampaian Informasi

Kamis, 13 Maret 2025 - 01:59 WIB

JXB Perkuat Sinergi untuk Menjadi “One Stop Tourism Provider” di Jakarta

Kamis, 13 Maret 2025 - 01:53 WIB

Bentuk Komitmen, BCF Hadirkan Program Magang Mandiri CLP Batch 10

Rabu, 12 Maret 2025 - 02:52 WIB

Memaknai Peran Perempuan sebagai Ibu, Wanita Karier dan Aktivis Organisasi

Berita Terbaru