Susunan Kepengurusan DPP Partai Demokrat Periode 2025 – 2030 Resmi Diumumkan Ketua Umum Partai Demokrat AHY

- Penulis Berita

Senin, 24 Maret 2025 - 00:36 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) usai mengumumkan susunan kepengurusan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat periode 2025-2030. di Kantor DPP Partai Demokrat, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (23/3/2025).

Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) usai mengumumkan susunan kepengurusan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat periode 2025-2030. di Kantor DPP Partai Demokrat, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (23/3/2025).

BandungPunyaBerita. Com, Jakarta – Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), resmi mengumumkan susunan kepengurusan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat periode 2025-2030.

Dalam struktur terbaru ini, Herman Khaeron ditunjuk sebagai Sekretaris Jenderal (Sekjen), menggantikan Teuku Riefky Harsya yang kini dipercaya sebagai Wakil Ketua Umum.

Pengumuman tersebut disampaikan AHY dalam acara di Kantor DPP Partai Demokrat, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (23/3/2025).

“Terakhir, Sekretaris Jenderal Bapak Doktor Herman Khaeron,” ujar AHY saat mengumumkan susunan pengurus baru.

Selain itu, AHY juga menetapkan Irwan Feco sebagai Bendahara Umum Partai Demokrat untuk lima tahun ke depan.

Irwan menggantikan posisi mendiang Renville Antonio, yang meninggal dunia akibat kecelakaan di Situbondo, Jawa Timur, pada 14 Februari 2025.

“Bung Irwan, tugas berat untuk menggantikan sosok almarhum Renville Antonio. Semoga bisa melanjutkan apa yang sudah dijalankan oleh almarhum,” kata AHY.

Menanggapi penunjukannya sebagai Sekretaris Jenderal, Herman Khaeron menyatakan kesiapannya untuk menjalankan tugas besar ini dengan penuh tanggung jawab.

Pria yang akrab disapa Hero menegaskan komitmennya untuk menjaga soliditas partai dan memastikan kebijakan serta strategi politik Partai Demokrat berjalan dengan baik di bawah kepemimpinan AHY.

“Penetapan kepengurusan baru ini menjadi bagian dari upaya Demokrat dalam menghadapi dinamika politik nasional ke depan, termasuk persiapan menuju Pemilu 2029 dan saya pribadi siap mengemban tugas dari partai Demokrat,” tuturnya

Hero menambahkan bahwa amanah ini bukan hanya kehormatan, tetapi juga tantangan besar yang harus diemban dengan kerja keras dan dedikasi.

“Saya mengucapkan terima kasih kepada Ketua Umum Mas AHY atas kepercayaan yang diberikan kepada saya untuk mengemban tugas sebagai Sekretaris Jenderal Partai Demokrat. Ini adalah tugas besar, dan saya siap bekerja sebaik-baiknya untuk memastikan roda organisasi partai berjalan dengan baik,” ungkap Hero

Hero menegaskan bahwa tugas Sekjen tidak hanya bersifat administratif, tetapi juga strategis dalam mengonsolidasikan seluruh elemen partai.

“Sebagai Sekjen, saya akan berusaha menjaga soliditas internal partai, memastikan koordinasi antara pengurus pusat dan daerah berjalan efektif, serta memperkuat komunikasi politik agar Demokrat tetap menjadi kekuatan utama dalam perpolitikan nasional,” tambahnya.

Hero juga menyoroti pentingnya membangun hubungan yang harmonis antara Demokrat dengan masyarakat, terutama dalam menyerap aspirasi rakyat dan memperjuangkannya dalam kebijakan partai.

“Demokrat harus terus dekat dengan rakyat, mendengar keluhan mereka, dan menghadirkan solusi nyata. Kami ingin memastikan bahwa Demokrat bukan hanya partai politik, tetapi juga rumah bagi mereka yang menginginkan perubahan dan perbaikan,” ujarnya

Penetapan kepengurusan baru ini menjadi bagian dari upaya Demokrat dalam menghadapi dinamika politik nasional ke depan, termasuk persiapan menuju Pemilu 2029.

 

Editor: Beny

Berita Terkait

Diduga Langgar UU Ketenagakerjaan, PT Pusaka (Putra Perkasa) Tak Beri Gaji dan BPJS kepada Para Sopir Tangki
Aksi Terjun Paralayang Mengibarkan Bendera MBI Jadi Pembuka Anniversary MBI ke 7
Aksi Nasional PP KAMMI: Reformasi di Persimpangan Jalan
Rakyat Indonesia Deklarasikan Partai Perubahan Baru
Peringati Hari Jadi PERSAJA ke-74, Kejari Jaktim Adakan Upacara dan Potong Tumpeng
Hakikat Perkawinan: Bukan Sekadar Ikatan, Tapi Perjalanan Jiwa Dua Manusia
MAXONE Hotel Kramat Jakarta Hadirkan “Snack Hub” Gratis di Setiap Kamar untuk Tingkatkan Kenyamanan Tamu
Perjuangan Cantika: Diterima di UI, Terancam Gagal Kuliah, Kini Dibantu PAS 68 dan Yayasan Sjaiful Suarti Wilis

Berita Terkait

Senin, 19 Mei 2025 - 10:36 WIB

Pastikan Kesehatan Hewan Kurban, 334 Petugas dari SatGas Kurban Bandung Dikerahkan

Minggu, 18 Mei 2025 - 04:12 WIB

Satgas Premanisme Resmi Dibentuk, Muhammad Farhan Sebut Satgas Ini Difokuskan pada Titik Strategis

Minggu, 18 Mei 2025 - 03:43 WIB

Program Kerja 100 Hari Muhammad Farhan Melaksanakan Pananganan Sampah Sebagai Prioritas

Kamis, 15 Mei 2025 - 00:21 WIB

Sebanyak 1.500 RW di Kota Bandung Terapkan Kawasan Bebas Sampah, Kadis DLH Sebut Kesadaran Warga Adalah Kunci

Selasa, 13 Mei 2025 - 12:55 WIB

Dua Kampung Siaga Bencana Disiapkan Untuk Mengantisipasi Megathrust dan Patahan Lembang

Selasa, 13 Mei 2025 - 12:46 WIB

Mantap ! Layanan Bandung Caang Baranang, Dishub Siap 24 Jam Melayani

Selasa, 13 Mei 2025 - 12:32 WIB

Mencoba Parkir Liar ? Dishub Kota Bandung Bertindak

Selasa, 13 Mei 2025 - 00:20 WIB

Selama Libur Panjang Waisak Semua Tempat Hiburan Ditutup, Wali Kota Bandung Sebut Ini Bentuk Keadilan

Berita Terbaru