Abpednas Gelar Webinar Soal Pilkades, Kang DS Harapkan Pilkades Berjalan Tanpa Ekses

- Penulis Berita

Sabtu, 17 Juli 2021 - 09:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

                               Bupati Bandung H.M Dadang Supriatna.

Bandung PunyaBerita.Com — Abpednas Kabupaten Bandung, menggelar webinar terkait Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak dengan Bupati Bandung HM Dadang Supriatna, Kamis (15/7/21).

Dalam webinar “Pilkades Serentak Sukses Tanpa Ekses” ini Bupati Bandung mengatakan, peranan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) sangat penting sehingga diatur dalam Permendagri No.110/2016 tentang Badan Permusyawaratan Desa.

Untuk itu Bupati Bandung berharap agar Asosiasi Bada Permusyawaratan Desa Nasional (Abpednas) Kabupaten Bandung untuk fokus dalam menghadapi Pilkades Serentak Kabupaten Bandung yang akan digelar 28 Juli 2021, agar pilkades berjalan sukses tanpa ekses.

“Khususnya agar Abpednas fokus dalam pelaksanaan Pilkades Serentak yang akan dilaksanakan 49 desa, namun harus tetap menerapkan protokol kesehatan dalam pelaksanaannya. Sehingga Pilkades Serentak tidak sampai menjadi klaster baru penyebaran Covid-19,” pesan bupati yang biasa.disapa Kang DS ini.

Dadang Supriatna juga berpesan agar setiap elemen yang terlibat dalam pelaksanaan pilkades untuk lebih cermat dan bijak dalam menghadapi permasalahan di lapangan, agar setiap permasalahan tersebut dapat diselesaikan secara santun.

“Karena itu jangan malu dan ragu untuk meminta saran, masuk dan petunjuk dari Dewan Pengawas Abpednas, dari pihak kecamatan atau muspika, dalam rangka menjaga iklim kesejukan di wilayah masing-masing,” imbuh Kang DS, sapaan Dadang Supriatna.

Abpednas juga diharapkan dapat meningkatkan partisipasi masyarkat dalam Pilkades Serentak. “Jangan sampai ada warga yang golput. Ayo sukseskan Pilkades Serentak dengan semangat Bandung Bedas,” seru Kang DS.

Sementara Ketua Abpednas Kabupaten Bandung Firman Lesmana mengatakan pihaknya berterima kasih atas atensi, arahan serta dukungan dari Bupati Bandung terhadap Abpednas. Sebab menurutnya Apbednas merupakan mitra strategis Pemkab Bandung.

“Kami siap mensukseskan Pilkades Serentak Kabupaten Bandung dan siap mendukung program 99 Hari Kerja Bupati Bandung, karena Pilkades Serentak ini merupakan salah satu program 99 Hari Kerja Bupati dan Visi Misi Pasangan Bedas dalam membangun Kabupaten Bandung,” tandas Firman.

Kendati begitu Abpednas berharap kepada Bupati Bandung agar Pilkades Serentak ini tidak ada pengunduran lagi tanggal pelaksanaannya yang rencananya digelar 28 Juli 2021.

“Namun apapun itu keputusannya kami tetap berharap menjadi keputusan yang terbaik bagi warga Kabupaten Bandung,” tukas Firman.

Reporter : Deddy

Editor : Beny

Berita Terkait

Upaya Menerapkan Gaya Hidup Sehat dan Aktif, Wakil Wali Kota Bandung Lepas Peserta Jalan Sehat Rame- Rame
Anggota DPRD Jabar Tuti Turimayanti Minta Aparat Desa Proaktif dalam Menagani Kasus Kekerasan Pada Perempuan
Komisi V DPRD Jabar Berharap Pelayanan Rumah Sakit Paru Sidawangi Cirebon Ditingkatkan Lagi
Perkuat Silaturahmi, Kapolres Sampang Dan Dandim 0828/Sampang Olahraga Tenis Lapangan
Wakil Ketua DPRD Jabar Iwan Suryawan Mengkritisi Terkait Libur Sekolah Jelang Ramadan
Kalbe Farma Gelar Edukasi Pencegahan Stunting di Tembilahan Riau
Wapres Gibran Didampingi Pj Gubernur Jabar Meninjau Fasilitas SPAM Jatiluhur
Upaya Menyelamatkan Kepercayaan Publik, Dar Edi Yoga Desak Proses Hukum Korupsi Dana UKW Segera Dituntaskan

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 02:19 WIB

Wali Kota Bandung Sebut Lembaga Penyiaran Publik (LPP) Miliki Peran Strategis dalam Penyampaian Informasi

Kamis, 13 Maret 2025 - 01:59 WIB

JXB Perkuat Sinergi untuk Menjadi “One Stop Tourism Provider” di Jakarta

Rabu, 12 Maret 2025 - 02:52 WIB

Memaknai Peran Perempuan sebagai Ibu, Wanita Karier dan Aktivis Organisasi

Selasa, 11 Maret 2025 - 15:02 WIB

Gerak Cepat Plt Wali Kota Jakarta Timur Bersih-bersih Pascabanjir

Selasa, 11 Maret 2025 - 05:28 WIB

PAPERA Minta Kementerian Perdagangan Ambil Langkah Tegas Terkait Harga Minyak di Pasar

Minggu, 9 Maret 2025 - 20:42 WIB

Perwatusi kembali Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Pejaten Timur

Sabtu, 8 Maret 2025 - 07:26 WIB

Bentuk Kepedulian Kepada Sesama, PERWATUSI Salurkan Bantuan Untuk Korban Banjir Bekasi

Jumat, 7 Maret 2025 - 13:10 WIB

Haji Furoda dan Mujamalah Ibadah Haji dengan Visa Khusus Kerajaan

Berita Terbaru