Bupati Dadang Supriatna Realisasikan Bantuan Pinjaman Bergulir Sebesar 2 Juta Rupiah

- Penulis Berita

Rabu, 30 Maret 2022 - 10:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bupati Bandung Dadang Supriatna.Ft istimewa

Bupati Bandung Dadang Supriatna.Ft istimewa

BandungPuber.com — Bupati Bandung HM Dadang Supriatna, mengatakan, berdasarkan hasil pencatatan Bagian Kesra Kabupaten Bandung, saat ini Kabupaten Bandung memikiki 23.000 ustadz/ustadzah di wilayah kerjanya. Sebanyak 12.600 ustadz/ustadzah lebih sudah mendapatkan uang insentif sebesar Rp 350.000/orang, plus BPJS Ketenagakerjaan dan Kesehatan.

Hal itu disampaikan Dadang Supriatna, saat bersilaturahmi dengan masyarakat pada kegiatan PAC Fatayat Nahdlatul Ulama (NU) Kecamatan Rancaekek, di Pondok Pesantren Al- Hikmah, Desa Nanjung Mekar, Kecamatan Rancaekek, Kabupaten Bandung, Minggu (13/3/2022).

Dadang menerangkan, BPJS Ketenagakerjaan itu untuk para guru ngaji yang sudah meninggal dunia dan mendapat asuransi jiwa sebesar Rp 42 juta/orang. Sedangkan BPJS Kesehatan untuk pelayanan kesehatan bagi kepala keluarga, istri dan dua anaknya.

“Pemberian uang insentif itu sebagai salah satu bentuk dukungan bagi para ustadz dan ustadzah yang sehari-harinya terjun langsung merpebaiki akhlak dan moral generasi penerus bangsa di Kabupaten Bandung. Jangan sampai anak-anak melawan kepada orang tuanya, atau berbuat yang tidak diharapkan kepada orang tuanya,” kata Kang DS.

Dadang berharap urang Sunda jangan sampai melupakan bahasa Sunda. Kang DS, panggilan akrab Dadang Supriatna juga berharap masyarakat Kabupaten Bandung harus bisa membaca dan memahami Al-Quran.

“Berdasarkan survei baru 18 persen yang bIsa membaca al-Quran, makanya Saya memberikan uang insentif kepada guru ngaji untuk mendidik anak-anak kita supaya bisa memahami pendidikan agama, di antaranya membaca Al-Quran,” tuturnya.

Bupati Bandung mengatakan pemberian uang insentif guru ngaji sudah dilaksanakan saat dirinya menjadi Kepala Desa Tegalluar Kecamatan Bojongsoang. Kang DS juga sudah memberikan bantuan pinjaman dana bergulir tanpa bunga sebesar Rp 40 miliar.

Masing-masing mendapatkan bantuan Rp 2 juta per orang/pelaku usaha. “Bantuan pinjaman dana bergulir ini untuk mencegah bank emok yang sedang merajalela di Kabupaten Bandung,” ujarnya.

Selanjutnya Beliau mengatakan di Rancaekek akan dibangun SMP dan SMA baru. Hal itu untuk meningkatkan pelayanan pendidikan kepada masyarakat. Di Kabupaten Bandung sudah didirikan 8 SMP baru pada 2021, dan tahun 2022 akan didirikan sekolah baru lagi, yaitu SMP dan SMA.

Sementara itu, Pimpinan Pondok Pesantren Al Hikmah Rancaekek Ayi Rohman berharap doa dari Bupati Bandung. “Pesantren mugia Enggal beres, sudah tiga tahun membangun. Kantun bereskeun,” Ungkapnya.(Deddy)

 

Editor: Beny

Berita Terkait

Rapat Paripurna DPRD Jabar Tentang Penyampaian Nota Pengantar Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Gubernur Tahun Anggaran 2024
Luar Biasa Penerimaan Pajak Rp4,4 Miliar Masuk dalam Waktu 1,5 Jam
Kabar Gembira, Mulai Hari Ini Hingga 6 Juni 2025 Pembayaran Denda dan Tunggakan Pajak Kendaraan Gratis !
Festival Edukasi Warga Bandung, Chef Juna Berbagi Resep Takjil Sehat Bersama Nutrijell
Pemkot Bandung Menjaring 64 Orang Pemulung, Gelandangan dan Tunasusila Untuk Mendapat Layanan Rehabilitasi Sosial
Hati- Hati, 5 Prilaku Ini Akibatkan Hilangnya Pahala Puasa
Perhutani Bersama Kemenhut Gelar Rekonsiliasi Sistem Informasi Penatausahaan Hasil Hutan di Bandung
Perhutani Bandung Utara dan Saka Wanabakti Pererat Silaturahmi di Buka Puasa Bersama

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 06:32 WIB

Kapolri Menetapkan Status Gugur dalam Tugas dan Kenaikan Pangkat Luar Biasa Anumerta Kepada 3 Anggota Polisi Korban Penembakan

Jumat, 14 Maret 2025 - 13:24 WIB

Pasar Murah dan Bagi-Bagi Takjil, Polres Sampang Wujudkan Kepedulian terhadap Masyarakat

Kamis, 13 Maret 2025 - 14:52 WIB

Keluarga Pasien Berterima Kasih atas Pelayanan Ruang ICCU yang Sigap dan Profesional

Senin, 10 Maret 2025 - 14:51 WIB

Polres Sampang dan Tim Satgas Pangan Sidak Pasar

Jumat, 21 Februari 2025 - 06:41 WIB

Direktur Media Kabarbangsa. Com, Mengucapkan Selamat Kepada Pasangan H. Slamet Junaedi dan R.K.H Abdul Qodir Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Sampang 2025-2030

Senin, 17 Februari 2025 - 13:31 WIB

Apresiasi DPRD atas Kepemimpinan Walikota Mbak Ita: Warisan Kepemimpinan yang Mencerahkan Kota Semarang

Senin, 17 Februari 2025 - 13:25 WIB

Semarang, Kota Percontohan Ketahanan Iklim di Indonesia

Senin, 17 Februari 2025 - 13:14 WIB

Mbak Ita Dan Suami Berasal Dari Keluarga Muhammadiyah-Aisyiyah Tulen, Pesan Pamit “Selalu Bersama Mewujudkan Kota Semarang yang Harmonis dan Berkah”

Berita Terbaru