Dalam Upaya Implementasi Penyederhanaan Jabatan Ridwan Kamil Lantik 864 PNS

- Penulis Berita

Kamis, 16 Juni 2022 - 23:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat melantik 864 PNS di Gedung sate, Kamis (16/6/2022)

Gubernur Jabar Ridwan Kamil saat melantik 864 PNS di Gedung sate, Kamis (16/6/2022)

BandungPuber. Com — Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil melantik 864 Pegawai Negeri Sipil dalam jabatan fungsional di lingkungan Pemerintah Daerah Provinsi Jabar, Kamis (16/6/2022).
Acara pelantikan tersebut merupakan upaya gerak cepat Pemda Provinsi Jabar dalam mengimplementasikan penyederhanaan jabatan dari pemerintah pusat.

Adapun 864 PNS yang dilantik pada fase dua ini meliputi jabatan Administrator 27 orang, dan Pengawas setara Eselon IV sebanyak 837 orang.
Dalam arahannya, Ridwan Kamil mengajak para PNS yang telah dilantik untuk bekerja lebih ikhlas dan tuntas, pelayanan optimal, sehingga dapat membahagiakan masyarakat.

“Selamat bekerja, bantu kami memberi kebahagiaan kepada masyarakat dengan kerja keras, kerja cerdas, kerja tuntas, kerja ikhlas dan kerja berkualitas,” kata Kang Emil, sapaan akrab Ridwan Kamil.
Ia meminta PNS yang baru saja dilantik langsung tancap gas dengan segala bentuk inovasinya. Dengan begitu, visi mewujudkan Provinsi Jabar terbaik dalam segala hal bisa terealisasi.

“Mari jadikan Jawa Barat sebagai provinsi terbaik dalam segala bidang. Fokus pertahankan prestasi yang kita miliki, perbaiki kekurangan-kekurangan yang ada di lingkungan masing-masing dengan semangat etos kerja dan inovasi,” ungkapnya.

Menurutnya, proses rotasi mutasi di dalam lingkungan pemerintahan adalah hal yang biasa. Namun guna menyesuaikan dengan kebutuhan perkembangan zaman, maka penyederhanaan akan terus dilakukan.
“Promosi mutasi adalah hal yang biasa disesuaikan dengan kebutuhan perkembangan pembangunan di Jabar,” ujar Kang Emil.

“Ini juga merupakan bagian dari tangga-tangga yang kita harus lalui untuk mengantisipasi pelayanan publik Pemprov Jabar di era teknologi 4.0 dengan terus melakukan “grand design”  reformasi birokrasi,” tambahnya.
Dalam setiap pelantikan, Kang Emil tetap mengingatkan kepada PNS yang dilantik agar mengedepankan integritas, melayani dengan sepenuh hati, dan bekerja secara profesional.

“Saya terus mengingatkan, tiga hal fondasi dalam pengabdian ialah integritas. Jangan sampai jebol oleh godaan,” tegas Kang Emil.
“Yang kedua melayani dengan hati karena sudah menjadi pilihan karir anda semua sebagai PNS melayani masyarakat. Ketiga harus profesional,  cerdas dan beradaptasi dengan nilai-nilai peradaban yang baru,” pungkasnya.

 

Editor: Beny

Berita Terkait

Anggota DPRD Jabar Saeful Bahri Menyatakan Perda Desa Wisata Bisa Menjadi Sumber Ekonomi Baru
Anggota DPRD Jabar Daddy Rohanady Ungkap Permasalahan Lingkungan adalah Sampah
Buky Wibawa Bersama Wakil Bupati Bandung Hadiri Acara Tasyakur Dapur Makan Bergizi
Ribuan Peserta Lari Marathon Tiento Run 2025 Dilepas Pj Gubernur Jabar Bey Machmudin
Acep Jamaludin Berkomitmen Dorong Pertumbuhan Ekonomi Kreatif di Jawa Barat
Hj Ika Siti Rahmatika Sebut Masyarakat Harus Mengetahui Terkait Perda Nomor 3 Tahun 2023
Cek Kesehatan Wali Kota Bandung Terpilih Siap Dilantik
Mahasiswa Di Bandung Khawatir UKT Naik Akibat Dampak Efisiensi Anggaran

Berita Terkait

Senin, 17 Februari 2025 - 13:35 WIB

Wakil Camat Kemayoran Klarifikasi Dugaan Pungli Lurah Gunung Sahari Selatan

Senin, 17 Februari 2025 - 13:21 WIB

Jolene Marie Rilis ‘Merindu’, Lagu Manis di Hari Valentine

Minggu, 16 Februari 2025 - 16:51 WIB

Konflik di PWI, Saurip Kadi Ingatkan Bahaya Bagi Kredibilitas Pers

Minggu, 16 Februari 2025 - 16:42 WIB

Wa Ode Herlina Serap Aspirasi Warga Gunung Sahari Selatan, Puskesmas dan Air Bersih Jadi Sorotan

Minggu, 16 Februari 2025 - 16:39 WIB

Satgas MTF TNI Konga XXVIII-O/UNIFIL Kembali ke Tanah Air, Disambut Kasal dan Pangkoarmada RI

Jumat, 14 Februari 2025 - 13:22 WIB

Upaya Perkuat Konsolidasi, PERWATUSI Gelar Rakornas dan Rakernas yang Diikuti Seluruh DPD dan DPC di Indonesia

Kamis, 13 Februari 2025 - 07:15 WIB

PBNU Disebut Pelacur Agama Islam , Pemilik Akun Mas Hara Dilaporkan Ke Polda Metro Jaya

Rabu, 12 Februari 2025 - 13:11 WIB

Pemilik CV. Karya Sidqi Mandiri Bantah Tuduhan PBG Palsu, Tegaskan Prosedur Sudah Sesuai

Berita Terbaru