Inovasi 4T Bawa Bupati Sampang Terima Penghargaan Bhumandala Award Kategori Emas

- Penulis Berita

Selasa, 7 November 2023 - 01:03 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 Bupati Sampang H. Slamet Junaidi, saat menerima penghargaan Bhumandala Award Tahun 2023 Inovasi Pemabunfaatan Geospasial Kategori Kanaka atau Emas dari Badan Informasi Geospasial di Ballroom Kartika Plaza Hotel, Bali, Senin (6/11/2023). Ft  ist.

Bupati Sampang H. Slamet Junaidi, saat menerima penghargaan Bhumandala Award Tahun 2023 Inovasi Pemabunfaatan Geospasial Kategori Kanaka atau Emas dari Badan Informasi Geospasial di Ballroom Kartika Plaza Hotel, Bali, Senin (6/11/2023). Ft ist.

BANDUNGPUBER. COM, BALI – Bupati Sampang H. Slamet Junaidi menerima penghargaan Bhumandala Award Tahun 2023 Inovasi Pemabunfaatan Geospasial Kategori Kanaka atau Emas dari Badan Informasi Geospasial di Ballroom Kartika Plaza Hotel, Bali, Senin (6/11/2023).

Hadir juga dalam penganugerahan penghargaan tersebut diantaranya Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Prof. Dr. Ir. Siti Nurbaya Bakar, M.Sc, Kepala Badan Informasi Geospasial Indonesia Muhammad Aris Marfai, Kepala Lembaga Negara dan Kepala Daerah penerima anugerah.

Keberhasilan Pemerintah Kabupaten Sampang meraih penghargaan Bhumandala Award berkat inovasi 4T (Terus Terang Terang Terus) yang digagas oleh Dinas Perhubungan (Dishub).

Dalam sambutannya, Bupati Sampang H. Slamet Junaidi menyampaikan bahwa Pemkab Sampang akan terus berbenah, terus bergerak dan terus berbuat terbaik untuk kemajuan masyarakat.

Pihaknya juga mengucapkan terima kasih dan apresiasi kepada Badan Informasi Geospasial (BIG) atas penghargaan Bhumandala Award kepada Inovasi 4T (Terus Terang Terang Terus).

Penghargaan tersebut tidak akan tercapai tanpa sinergi baik dari Dinas Perhubungan selaku inisiator dan pelaksana inovasi 4T kemudian Bappedalitbang selaku Pembina Data Geospasial dan Diskominfo yang memberi dukungan dalam aspek teknologi informasinya.

Inovasi 4T terus terang terang terus merupakan sebuah inovasi Dishub Kabupaten Sampang agar Penerangan Jalan Umum (PJU) di Sampang terus terdata dan terpantau.

“Sistem teknologi pintar ini menggunakan informasi geospasial yang divisualisasikan ke dalam peta digital sehingga dapat dengan mudah mengelola dan memelihara aset PJU di seluruh wilayah Sampang,” ungkapnya.

Secara teknis, inovasi 4T tersebut dapat mengirim pesan ketika ada lampu PJU yang mati dapat dilakukan perbaikan dengan cepat dan tepat.

Sistem tersebut terkoneksi dengan smartphone dan komputer yang memanfaatkan informasi geospasial untuk menentukan semua titik PJU sehingga mengefisienkan waktu dan biaya.

“Sistem pengelolaan PJU pintar akan terus dikembangkan agar terus menerangi dan memberi rasa aman dan nyaman baik kepada pejalan kaki, pengendara dan pedagang baik yang di pusat keramaian maupun di pelosok desa,” harapnya.

Inovasi 4T tersebut merupakan manifestasi dari pemanfaatan informasi geospasial sehingga kedepan informasi geospasial seperti hak itu akan terus didorong agar diperluas ke bidang lainnya.

“Penghargaan bukan tujuan utama, namun yang paling penting adalah menjadi juara di hari masyarakat ketika bisa menghadirkan kenyamanan di tengah mereka,” pungkasnya.Red. (M. Sahidi).

Berita Terkait

David Da Silva Siap Jaga Persib Solid Di Puncak Klasemen
Persib Respon Insiden Tyronne Menjadi Korban Lemparan Botol
Skor Imbang: Persija – Persib Tidak Kalah Tidak Menang
Hari Ini Hadir di Summarecon Mall, Pemkot Bandung Perkenalkan Gim Berkualitas Karya Anak Bangsa
Pocari Sweat Run Indonesia 2025 Resmi Diluncurkan
Kisah Gunung Slamet: Ujian Solidaritas yang Menggugah Komunitas Pendaki
PWI Gelar Seminar Evaluasi PON: Soroti Permenpora XIV/2024 dan Dampaknya pada Prestasi Olahraga Nasional
Calon Ketua IPSI Jakarta Utara Hadapi Polemik Terkait Ketentuan Batas Usia dalam Muskot

Berita Terkait

Senin, 10 Maret 2025 - 11:08 WIB

Wali Kota Bandung Instruksikan Seluruh Kantor Lurah dan Kantor Kecamatan dapat Dijadikan Posko Siaga Bencana Beroperasi 24 Jam

Senin, 10 Maret 2025 - 07:57 WIB

Wali Kota Bandung M Farhan Berharap di Era Digital saat Ini Warga Bandung Semakin Cerdas dalam Bermedia Sosial

Minggu, 9 Maret 2025 - 07:30 WIB

TPU Nagrog Longsor Akibatnya 8 Makam Direlokasi, Pemkot Bandung Bersama Camat Ujungberung Bergerak Cepat Terjun kelokasi

Sabtu, 8 Maret 2025 - 04:47 WIB

Larangan Siswa SD-SMP Membawa Handphone Kesekolah, Wali Kota Bandung Sebut HP Menjadi Sumber Distraksi dan Cegah Kecanduan Gedget

Sabtu, 8 Maret 2025 - 04:26 WIB

Kabar Gembira Guru Honorer PAUD, SD Hingga SMP Segera Cair, Wali Kota Bandung Tandatangani Kepwal Pencairan Kehormatan Para Guru

Sabtu, 8 Maret 2025 - 04:04 WIB

Bukan Sekedar Wacana ! Wakil Wali Kota Bandung Tegaskan Berantas Buta Huruf Al-Qur’an

Sabtu, 8 Maret 2025 - 03:58 WIB

Bayar Pajak Kendaraan Lebih Dekat dan Mudah, MPP Kini Hadir di Jalan Cianjur No. 34 Bandung

Jumat, 7 Maret 2025 - 15:19 WIB

Muhammad Farhan Sebut Proses Penanganan Permasalahan Sampah di Kota Bandung Akan Melibatkan Berbagai Pihak

Berita Terbaru

Kapolres Sampang AKBP Hartono, memantau pasokan bahan pangan tetap mencukupi kebutuhan warga sekaligus mencegah lonjakan harga yang tidak wajar saat bulan ramadhan 1446 H.

Nasional

Polres Sampang dan Tim Satgas Pangan Sidak Pasar

Senin, 10 Mar 2025 - 14:51 WIB