BandungPuber. Com — Gubernur Jabar Ridwan Kamil rupanya telah menyiapkan peristirahatan terakhir untuk putra tercinta, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril.
‘Rumah’ terakhir yang disiapkan Ridwan Kamil untuk Eril tepat di samping masjid yang sedang dibangunnya di Cimaung, Jalan Raya Pangalengan, kurang lebih lima kilometer dari Alun-Alun Banjaran Kabupaten Bandung.
“Sudah aku siapkan sebuah tempat yang istimewa. Sudah aku desainkan sebuah rumah akhirmu yang indah,” ujar Kang Emil, sapaannya di akun Instagram miliknya @Ridwankamil.
Ridwan Kamil akan menbawa jenazah Eril ke Indonesia, hari ini dan dijadwalkan tiba pada Minggu (12/6).
Jenazah Eril diperkirakan akan tiba di Indonesia sekitar pukul 16.00 WIB hari ini, Minggu 12 Juni 2022.
Jenazah Eril kini bersama Ridwan Kamil sedang dalam perjalanan dari Swiss menuju Indonesia.
Setelah tiba di Bandara Soekarno-Hatta, jenazah Eril akan dibawa ke Bandung menggunakan jalur darat dan diperkirakan tiba di Gedung Pakuan pukul 21.00 atau 22.00 WIB.
Kang Emil mengungkapkan, sudah saatnya jasad Eril saatnya kembali ke Indonesia.
“Saatnya kamu pulang ke negeri untaian doa. Ke negeri para Wali yang salah satunya adalah leluhurmu,” kata dia.
Ridwan Kamil menjelaskan tempat yang disediakan untuk Eril berada di kampung sang istri, Atalia Praratya. Lokasi yang dimaksud adalah Masjid Al Mumtadz, yang saat ini dalam tahap pembangunan.
“Al Mumtadz yang artinya terbaik. Terbaik adalah caramu menjalani hidup di dunia fana ini. Tidak sia-sia kami pilihkan nama penuh doa itu untukmu,” Pungkasnya.
Editor: Beny