Pemkot Bandung Dukung Adelweiss Hospital Layani Pasien BPJS

- Penulis Berita

Kamis, 7 April 2022 - 10:18 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Plt Wali kota Bandung Yana Mulyana.

Plt Wali kota Bandung Yana Mulyana.

BandungPuber.Com– Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung mendukung rencana RS Edelweiss untuk menambah fasilitas bagi masyarakat Kota Bandung khususnya pengguna BPJS Kesehatan. Dengan demikian diharapkan rumah sakit dapat fokus dan optimal dalam melayani pasien BPJS serta memberikan layanan terbaik.

Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung mendukung rencana RS Edelweiss untuk menambah fasilitas bagi masyarakat Kota Bandung khususnya pengguna BPJS Kesehatan.

Dukungan itu disampaikan langsung oleh Plt Wali Kota Bandung, Yana Mulyana saat berkunjung ke RS Edelweiss Jalan Soekarno-Hatta, Rabu 6 April 2022.

“Hari ini saya hadir dan melihat fasilitas di RS Edelweiss. Di sini fasilitasnya komplit dan nyaman,” ucap Yana.

Yana berharap, RS Edelweiss juga bisa memberikan pelayanan yang sama bagi para pengguna BPJS Kesehatan.

“Mudah-mudahan RS ini bisa meningkatkan pelayanan bagi masyarakat yang menggunakan BPJS dan memberikan manfaat seluas-luasnya sehingga dapat memenuhi kebutuhan warga Kota Bandung,” imbuhnya.

Sementara itu, Direktur Utama RS Edelweiss, Syauqi Robbani mengatakan, RS Edelweiss ingin memperkenalkan sebagai sebuah rumah sakit yang bisa dijangkau dengan masyarakat luas dan rumah sakit tersebut bekerja sama dengan BPJS Kesehatan.

“Kami sebagai rumah sakit swasta berkomitmen untuk mendukung program Pemkot untuk melayani BPJS Kesehatan dengan program mendirikan bangunan khusus BPJS Kesehatan,” ucap Syauqi.

Ia bertekad, rumah sakit ingin fokus dan optimal dalam melayani pasien BPJS serta memberikan layanan terbaik.

“Tidak hanya layanan rawat inap tapi juga berbagai macam fasilitas yang akan diberikan seperti poliklinik, MRI, ruang bedah, lab,” katanya.

Pihak rumah sakit berencana pembangunan akan dilakukan tahun 2022 ini dengan jumlah 5 lantai dan memiliki harapan agar rumah sakit khusus BPJS dapat beroperasi di tahun 2023 mendatang. *Benz

 

 

Humas Kota Bandung

Berita Terkait

Upaya Cegah Bencana Banjir dan Longsor, Gubernur Jabar Akan Larang Alih Fungsi Lahan
Banyak yang Belum Tahu, Ini Perbedaan Takjil dan Iftar Ramadan
Jadwal Layanan Sim Keliling untuk Kota dan Kabupaten Bandung, Catat Lokasinya
Kampung Kota Management, Wali Kota dan Unpar Bahas Arsitektur Bandung
Kalahkan Semen Padang, Persib Punya mental Juara
Menag Tidak Tahu Soal Penolakan Arcamanik, Pemuda Katolik Minta Evaluasi Kinerja Pembimas Katolik Jabar
Ini Alasan KPK Geledah Rumah Mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil
Bukan Sekedar Wacana ! Wakil Wali Kota Bandung Tegaskan Berantas Buta Huruf Al-Qur’an

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 02:19 WIB

Wali Kota Bandung Sebut Lembaga Penyiaran Publik (LPP) Miliki Peran Strategis dalam Penyampaian Informasi

Kamis, 13 Maret 2025 - 01:59 WIB

JXB Perkuat Sinergi untuk Menjadi “One Stop Tourism Provider” di Jakarta

Rabu, 12 Maret 2025 - 02:52 WIB

Memaknai Peran Perempuan sebagai Ibu, Wanita Karier dan Aktivis Organisasi

Selasa, 11 Maret 2025 - 15:02 WIB

Gerak Cepat Plt Wali Kota Jakarta Timur Bersih-bersih Pascabanjir

Selasa, 11 Maret 2025 - 05:28 WIB

PAPERA Minta Kementerian Perdagangan Ambil Langkah Tegas Terkait Harga Minyak di Pasar

Minggu, 9 Maret 2025 - 20:42 WIB

Perwatusi kembali Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Pejaten Timur

Sabtu, 8 Maret 2025 - 07:26 WIB

Bentuk Kepedulian Kepada Sesama, PERWATUSI Salurkan Bantuan Untuk Korban Banjir Bekasi

Jumat, 7 Maret 2025 - 13:10 WIB

Haji Furoda dan Mujamalah Ibadah Haji dengan Visa Khusus Kerajaan

Berita Terbaru