Peringati Hari Jadi Ke- 79 Provinsi Jabar Ketua Fraksi PKS DPRD Jabar Haru Suandharu Berharap Jabar Semakin Maju dan Sejahtera

- Penulis Berita

Sabtu, 17 Agustus 2024 - 13:12 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Ketua Fraksi PKS DPRD Jawa Barat Haru Suandharu, di Kota Bandung, Jumat (16/8/2024).

Ketua Fraksi PKS DPRD Jawa Barat Haru Suandharu, di Kota Bandung, Jumat (16/8/2024).

BandungPunyaBerita. Com, Kota Bandung – Jelang Hari Jadi ke-79 Provinsi Jabar, Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) DPRD Jawa Barat berharap Jabar menjadi provinsi yang lebih maju dan sejahtera, serta mampu menghadapi tantangan di masa yang akan datang.

“Tahun 79 itu kalau usia orang sudah tua. Maksudnya sudah panjang, melewati berbagai ruang dan waktu. Tentunya sebagaimana slogan Jawa Barat Gemah Ripah Repeh Rapih, saya berharap semakin maju dan sejahtera dalam menghadapi tantangan kedepannya.” harap Ketua Fraksi PKS DPRD Jawa Barat Haru Suandharu, Kota Bandung, Jumat (16/8/2024).

Pada momentum Hari Jadi ke-79 Provinsi Jabar, Haru Suandharu pun menyoroti masalah pengangguran, melambungnya harga sembako, masalah kesehatan, pendidikan, transportasi, masalah air bersih, stunting, khususnya soal peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) dalam upaya mengantisipasi permasalahan di Jabar untuk menuju Indonesia emas.

Oleh sebab itu pihaknya dorong Pemerintah Daerah Provinsi (Pemdaprov) Jabar fokus dalam peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) sebagai salah satu upaya antisipasi permasalahan Jawa Barat untuk menuju Indonesia Emas.

Haru Suandharu menambahkan, jumlah penduduk di Jawa Barat tertinggi se-Indonesia. Solusi untuk mengatasi permasalahan di Jawa Barat salah satunya dengan peningkatan kualitas SDM masyarakat yang besar potensinya.

“Kita perlu fokus terhadap SDM masyarakat, karena manusia itu kunci. Kita bisa mengatasi permasalahan yang jadi fokus utama di Jawa Barat,” jelasnya.

 

Editor: Beny

Berita Terkait

Pencatutan Ratusan Nama Warga pada Sertifikat Wilayah Perairan Laut Disorot Komisi I DPRD Jabar
Rapat Paripurna DPRD Jabar Lantik Tati Supriati Irwan Gantikan Edi Rusyandi Sebagai Anggota Penggati Antar Waktu
Banmus DPRD Jabar Menjadi Role Model dalam Sistem Perencanaan yang Baik dan Terstruktur
Insfrastruktur Jalan Hingga Bantuan Keuangan Menjadi Pembahasan dalam Pertemuan DPRD Jabar dan DPRD Garut
Pansus II DPRD Jabar Berharap Ranperda Tentang Investasi akan Permudah Para Pelaku Usaha Berinvestasi di Jabar
Pemkot Bandung Terus Lakukan Sosialisasi Program Pemeriksaan Kesehatan Gratis dengan Download Aplikasi Satu Sehat
Upaya Penanganan Kemacetan dan Lahan Kritis di Bandung, A Koswara Sebut Perlu Kolaborasi Antara Pemerintah Pusat dan Provinsi
Ketua DPRD Jabar Buky Wibawa Menerima Audensi dari Forum Kepala Sekolah Terkait Penahanan Ijazah Oleh Sekolah
Tag :

Berita Terkait

Selasa, 11 Februari 2025 - 07:42 WIB

Pesan Pj Wali Kota Bandung Pada HPN 2025:Pentingnya Insan Pers Tetap Menjaga Kualitas Informasi

Selasa, 11 Februari 2025 - 07:04 WIB

Akibatnya Bisa Fatal, PT KAI Himbau Masyarakat untuk Tidak Beraktifitas di Jalur Rel

Selasa, 11 Februari 2025 - 04:58 WIB

Inovasi dan Cara Mengolah Sampah Rumah Sakit Secara Mandiri

Senin, 10 Februari 2025 - 12:33 WIB

Operasi Keselamatan Lodaya 2025, Digelar Mulai 10 – 23 Februari 2025

Senin, 10 Februari 2025 - 12:13 WIB

Besok Operasi Keselamatan Lodaya 2025 Akan Digelar Polres Cimahi

Senin, 10 Februari 2025 - 05:05 WIB

Mesin RDF Mampu Menanggulangi Sampah Rumah Tangga

Senin, 10 Februari 2025 - 04:25 WIB

“OTG” Cara Bercocok Tanam di Rumah dengan Panen Melimpah

Senin, 10 Februari 2025 - 04:04 WIB

Perhutani Bersama Stakeholder Teken PKS Wisata Ciwangun Indah Camp Di Bandung

Berita Terbaru