PWI Pusat Gelar Silaturahmi Nasional Sebagai Apresiasi Atas Pencapaian Emas Indonesia Pada Sea Games Kamboja 2023

- Penulis Berita

Sabtu, 17 Juni 2023 - 13:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BANDUNGPUBER. COM, JAKARTA – Menpora Dito Ariotedjo mengatakan stakeholder olahraga bersatu agar prestasi Indonesia dapat meroket menuju kelas dunia.

“Kita harus terus menggelorakan prestasi emas ketika sepakbola Indonesia merebut medali emas di SEA Games Kamboja 2023. Ini harus dijadikan momen untuk kebangkitan prestasi olahraga Indonesia. Saya berharap seluruh stakeholder olahraga, NOC (KOI), KONI Pusat, Pengurus Besar/Pengurus Besar (Cabor) dan masyarakat olahraga untuk bersatu agar tercipta prestasi emas Indonesia,” ungkap Dito Ariotedjo saat menjadi pembicara dalam Silahturami Nasional Stakeholder Olahraga Indonesia Menuju Pentas Dunia yang digelar Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Pusat di Hall Gedung Dewan Pers Kebun Sirih, Sabtu (17/6/2023).

Silaturahmi Nasional tersebut juga menghadirkan Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Safri, Sekjen KONI Pusat, TB Ade Lukman, Komite Eksekutif NOC Indonesia, Ismail Ning dan Exco PSSI, Arya Sinulingga.

Acara ini juga dipandu oleh wartawan olahraga senior, Mahfudin Nigara serta dihadiri Ketua PWI Provinsi plus Siwo se-Indonesia.

Ketua Umum PWI Pusat Atal S Depari mengatakan acara silaturahmi ini diselenggarakan sebagai apresiasi atas pencapaian Emas Indonesia dalam pesta olahraga negara-negara se Asia Tenggara, SEA Games Kamboja 2023.

“Pencapaian emas Indonesia di SEA Games Kamboja, dimana sepakbola mengukir prestasi luar biasa dengan merebut medali emas harus jadi semangat baru stakeholder olahraga Indonesia untuk terus menghadirkan prestasi emas membanggakan dan mengharumkan Indonesia,” tutur Atal S Depari.

Sementara itu, Ketua Siwo PWI Pusat, Gungde Ariwangsa memberi apresiasi tinggi atas semangat anak muda yang ditunjukkan Menpora Dito yang memiliki visi mengajak masyarakat Olahraga Indonesia bersatu demi menghadirkan prestasi untuk membanggakan Indonesia.

Sementara itu coach Indra Sjafri menuturkan Indonesia harus memiliki integritas yang ditanamkan bagi para pelaku sepakbola.

“Saya berharap sepakbola Indonesia memiliki karakter dan jatidiri tersendiri. Kita memang harus belajar menuju ke arah sana. Tapi tolong jangan benturkan saya dengan pelatih asing,” tutur Indra Sjafri

Editor: Beny

Berita Terkait

Better Web based casinos Australian continent: Best Aussie A real income Websites 2025
Upaya Menerapkan Gaya Hidup Sehat dan Aktif, Wakil Wali Kota Bandung Lepas Peserta Jalan Sehat Rame- Rame
Anggota DPRD Jabar Tuti Turimayanti Minta Aparat Desa Proaktif dalam Menagani Kasus Kekerasan Pada Perempuan
Komisi V DPRD Jabar Berharap Pelayanan Rumah Sakit Paru Sidawangi Cirebon Ditingkatkan Lagi
Perkuat Silaturahmi, Kapolres Sampang Dan Dandim 0828/Sampang Olahraga Tenis Lapangan
Wakil Ketua DPRD Jabar Iwan Suryawan Mengkritisi Terkait Libur Sekolah Jelang Ramadan
Kalbe Farma Gelar Edukasi Pencegahan Stunting di Tembilahan Riau
Wapres Gibran Didampingi Pj Gubernur Jabar Meninjau Fasilitas SPAM Jatiluhur

Berita Terkait

Jumat, 21 Maret 2025 - 04:30 WIB

Luar Biasa Penerimaan Pajak Rp4,4 Miliar Masuk dalam Waktu 1,5 Jam

Kamis, 20 Maret 2025 - 08:03 WIB

Perhutani Serahkan Sharing Pemanfaatan Jasa Lingkungan Kepada Desa Jayagiri

Selasa, 18 Maret 2025 - 07:41 WIB

Mau Tukar Uang Baru Jelang Lebaran ? Ini Lokasi Terdekat Tanpa Harus Antri

Selasa, 18 Maret 2025 - 04:10 WIB

Penting ! Zakat Fitrah Tahun 2025 Telah Ditetapkan BAZNAS Jabar, Ini Besarannya

Selasa, 18 Maret 2025 - 02:56 WIB

Diresmikan Presiden Prabowo, Kini GBLA Menjadi Stadion Bertaraf Internasional

Senin, 17 Maret 2025 - 15:54 WIB

Wakil Wali Kota Bandung Ajak Masyarakat Lengkong Amalkan Al-Qur’an

Senin, 17 Maret 2025 - 15:18 WIB

Festival Edukasi Warga Bandung, Chef Juna Berbagi Resep Takjil Sehat Bersama Nutrijell

Senin, 17 Maret 2025 - 03:52 WIB

Ini Etika Bagi yang Menjalankan Ibadah Puasa, Ibadah Puasa Tidak Sekedar Runitas Tanpa Makna

Berita Terbaru