Rakyat Indonesia Deklarasikan Partai Perubahan Baru

- Penulis Berita

Kamis, 15 Mei 2025 - 11:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Penggagas Kongres Perubahan  Dr. Robi Nurhadi.

Penggagas Kongres Perubahan Dr. Robi Nurhadi.

BandungPunyaBerita. Com, – Di tengah keadaan Indonesia yang sedang tidak baik-baik saja seperti korupsi, ketidakadilan, kebohongan, kecurangan, premanisme dan parlemen yang lemah dalam melawan kebijakan yang merugikan rakyat, perwakilan rakyat Indonesia dari berbagai daerah seperti Sumatera, Jawa, Bali, Nusa Tenggara, Kalimantan, Sumatera, Sulawesi, Maluku, Papua dll.

Juga warga Indonesia yang tinggal di luar negeri seperti Malaysia, Korea Selatan, Cina, Timur Tengah, Amerika Serikat dan negara-negara Eropa, telah menyepakati Hasil Kongres Perubahan 2025 yang bertekad melakukan perubahan baru untuk Indonesia yang mengedepankan kejujuran, kesejahteraan rakyat, kepastian hukum, pemerintah yang tulus dan profesional, kehidupan politik yang demokratis, hak-hak asasi manusia yang terjaga dan kiprah Indonesia yang terhormat di pentas dunia.

“Wajarlah kalau rakyat sedang kecewa saat ini. Kemiskinan bertambah, kerjaan susah, harga-harga naik, oknum pejabatnya mempertontonkan korupsi dan minim keteladanan. Kami memahami dan merespon kekecewaan rakyat dengan mengajaknya berdialog pada Kongres Perubahan ini, dan menyalurkan aspirasinya melalui cara-cara yang sesuai konstitusi yaitu Partai Perubahan Baru”, ujar Dr. Robi Nurhadi, penggagas Kongres Perubahan di Jakarta.

Kongres Perubahan yang digelar pada Minggu 11 Mei 2025 di Jakarta serta diikuti juga melalui saluran aplikasi zoom tersebut melahirkan tiga keputusan. Diantaranya:

Pertama, rakyat Indonesia bertekad melakukan perubahan Indonesia yang lebih baik sesuai cita-cita Proklamasi 1945 dan Amanat Reformasi 1998 serta tuntutan kemajuan peradaban yang membuat kiprah Indonesia terhormat di pentas dunia.

Kedua, rakyat Indonesia bertekad memperjuangkan perubahan baru secara konstitusional yaitu melalui wadah partai yang didirikan oleh Kongres Perubahan ini, dengan nama Partai Perubahan Baru.

Ketiga, rakyat Indonesia bertekad mengerahkan kekuatan Tujuh Pilar perubahan baru yaitu koperasi, korporasi, yayasan sosial keagamaan dan kemanusiaan, lembaga bantuan hukum, lembaga pendidikan pelatihan dan perguruan tinggi, media massa/sosial, organisasi kemasyarakatan komunitas.

Lebih dari lima puluh peserta Kongres Perubahan yang hadir secara fisik tersebut, langsung mendeklarasikan Partai Perubahan Baru setelah melakukan pembahasan poin-poin penting dalam Anggaran Dasar partai tersebut dan memilih presiden partainya.

Dalam Kongres Perubahan tersebut, terpilih Dr. Robi Nurhadi, S.IP, MSi sebagai Ketua Umum Partai Perubahan Baru.

Robi Nurhadi adalah aktivis mahasiswa yang pernah berkiprah di Lakpesdam Nahdlatul Ulama (NU) Provinsi DKI Jakarta, Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI), dan Majelis Ulama Indonesia (MUI) Pusat. Dia juga pernah menjadi Tim Ahli Menteri PAN RB dan menjadi Staf Ahli Pimpinan MPR. Gelar S3 nya diperoleh dari The Center for Historical, Political and Strategic Studies, Universitas Kebangsaan Malaysia (UKM).

“Partai Perubahan Baru ini menegaskan garis perjuangannya yang moderat dalam kehidupan beragama, bermasyarakat, berbangsa, bernegara dan dalam hubungan internasional. Kami mengedepankan kehidupan yang aman, nyaman, peduli sesama, bergotong-royong dan terus menjaga nasionalisme, kebhinekaan global, dan keutuhan NKRI. Kami kedepankan keikhlasan dan komitmen pada persamaan hak dan kewajiban warga negara, keadilan dan kepastian hukum, kehidupan politik yang demokratis, Hak Asasi Manusia yang dijunjung tinggi,” ujar Dr. Robi Nurhadi mengakhiri. (Andy)

Editor: Beny

Berita Terkait

Peringati Hari Jadi PERSAJA ke-74, Kejari Jaktim Adakan Upacara dan Potong Tumpeng
Hakikat Perkawinan: Bukan Sekadar Ikatan, Tapi Perjalanan Jiwa Dua Manusia
MAXONE Hotel Kramat Jakarta Hadirkan “Snack Hub” Gratis di Setiap Kamar untuk Tingkatkan Kenyamanan Tamu
Perjuangan Cantika: Diterima di UI, Terancam Gagal Kuliah, Kini Dibantu PAS 68 dan Yayasan Sjaiful Suarti Wilis
Dewan Pakar Pengurus Pusat Pemuda Katolik: Menyambut Paus Leo XIV, Pelopor Transformasi Moral Global
Ketua Pokja PWI Jakarta Timur Ucapkan Selamat atas Pelantikan Wali Kota Jakarta Timur dan Kepala Dinas PPAPP DKI Jakarta
25 Tahun Wira Pitoe, TNI AL Berbagi Kepedulian
Panglima Armada RI Dukung Fun Bike PWI Jaya, Sumbang 5 Sepeda MTB sebagai Doorprize

Berita Terkait

Kamis, 15 Mei 2025 - 00:21 WIB

Sebanyak 1.500 RW di Kota Bandung Terapkan Kawasan Bebas Sampah, Kadis DLH Sebut Kesadaran Warga Adalah Kunci

Selasa, 13 Mei 2025 - 12:46 WIB

Mantap ! Layanan Bandung Caang Baranang, Dishub Siap 24 Jam Melayani

Selasa, 13 Mei 2025 - 12:32 WIB

Mencoba Parkir Liar ? Dishub Kota Bandung Bertindak

Selasa, 13 Mei 2025 - 00:20 WIB

Selama Libur Panjang Waisak Semua Tempat Hiburan Ditutup, Wali Kota Bandung Sebut Ini Bentuk Keadilan

Senin, 12 Mei 2025 - 09:11 WIB

Wali Kota Bandung Apresiasi Masyarakat dan Bobotoh yang Telah Merayakan Kemenangan Persib dengan Tertib

Senin, 12 Mei 2025 - 02:10 WIB

Guna Memastikan Hewan Qurban yang Disemblih Benar-Benar Sehat, DKPP Kota Bandung Terjunkan Puluhan Petugas Kesehatan

Senin, 12 Mei 2025 - 01:35 WIB

Antisipasi Patahan Lembang dan Ancaman Gempa Megathrust, Pemkot Bandung Perkuat Kesiapsiagaan dengan Menambah Dua KSB

Minggu, 11 Mei 2025 - 03:23 WIB

Layanan “Bandung 112 “Siaga 24 Jam Sambut Euforia Gelar Kemenangan Juara Persib

Berita Terbaru

Internasional

Family Ties: The Invisible Thread That Heals the Soul

Kamis, 15 Mei 2025 - 12:31 WIB

Penggagas Kongres Perubahan  Dr. Robi Nurhadi.

Jakarta

Rakyat Indonesia Deklarasikan Partai Perubahan Baru

Kamis, 15 Mei 2025 - 11:44 WIB