Renstra Pemkab Bandung Targetkan Perbaikan Jalan Hingga 92 Persen

- Penulis Berita

Selasa, 27 Juli 2021 - 02:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

                                                  Bupati Bandung HM. Dadang Supriatna.


 Bandung PunyaBerita.Com – Jalan di Kabupaten Bandung yang sudah diperbaiki mencapai 85 pesen. Pemkav Bandung menargetkan jalan mantap hingga 92 pesen.

“Untuk saat ini luas dan panjang jalan di Kabupaten Bandung adalah 1.160 KM. Yang sudah diperbaiki dan sudah bagus sekitar 85 persen, sehingga target kita dalam Renstra (Rencana Strategis) sekitar 92 persen,” kata Bupati Bandung saat mengunjungi Kantor Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PUTR), Soreang, Kamis (22/7/2021).

Dalam proses pemeliharaannya, Dadang mengaku menemui sejumlah kendala, antara lain perubahan status dari jalan desa ke kabupaten dan kabupaten ke jalan provinsi.

“Tentu kami akan terus berkomunikasi, sehingga pemeliharaan jalan di Kabupaten Bandung tidak terjadi hambatan atau kendala. Salah satu contoh kendala terkait status jalan ini, yakni jalan yang menghubungkan Desa Tarumajaya Kecamatan Kertasari dengan Desa Kertamanah Kecamatan Pangalengan. Padahal jika jalan tersebut cepat diperbaiki, maka akan menjadi jalan alternatif yang mudah diakses warga” jelas Kang DS, sapaan akrabnya.

Tidak hanya memperbaiki kondisi jalan, pihaknya juga melakukan normalisasi serta revitalisasi sejumlah sungai di lima kecamatan. Kang DS menilai, hal tersebut sangat penting, mengingat masih belum jelasnya kebijakan dari Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS).

“Yang keduanya masalah irigasi, karena belum ada penegasan dan pemeliharaan secara konsisten dari BBWS Citarum. Memang ada sebagian tanggung jawab BBWS yang kita paksakan untuk bisa diperbaiki. Ini menjadi kebutuhan yang sangat penting di lapangan. Kami juga coba melakukan musyawarah dengan para pengusaha sekitar untuk gotong royong menyelesaikan masalah ini,” jelasnya.

Sementara Kepala Dinas PUTR Kabupaten Bandung, Agus Nuria menuturkan, dari 5.900 km infrastruktur jalan di Kabupaten Bandung, yang menjadi kewenangan pemerintah daerah sekitar 1.160 km.

“Kemudian ada juga kewenangan provinsi sekitar 800 km, kewenangan jalan desa 800 km, kemudian juga jalan lingkungan sekitar 3.000 km. Jadi jalan yang kami kelola hanya jalan kabupaten dengan panjang sekitar 1.160 km,” paparnya.

Agus juga mengakui, keberadaan pandemi covid-19 sangat berpengaruh terhadap pekerjaan infrastruktur dan tata ruang.

“Saat ini anggaran Dinas PUTR berkurang sampai 12,5 persen. Terdapat sejumlah kegiatan besar yang harus kami sesuaikan, karena anggarannya sangat terbatas. Kami berharap pandemi ini bisa segera berakhir. Jadi anggaran bisa kembali normal. Sehingga nanti pelayanan infrastruktur terhadap masyarakat juga akan maksimal,” pungkasnya.

Reporter :deddy

Editor :Beny

Berita Terkait

Better Web based casinos Australian continent: Best Aussie A real income Websites 2025
Upaya Menerapkan Gaya Hidup Sehat dan Aktif, Wakil Wali Kota Bandung Lepas Peserta Jalan Sehat Rame- Rame
Anggota DPRD Jabar Tuti Turimayanti Minta Aparat Desa Proaktif dalam Menagani Kasus Kekerasan Pada Perempuan
Komisi V DPRD Jabar Berharap Pelayanan Rumah Sakit Paru Sidawangi Cirebon Ditingkatkan Lagi
Perkuat Silaturahmi, Kapolres Sampang Dan Dandim 0828/Sampang Olahraga Tenis Lapangan
Wakil Ketua DPRD Jabar Iwan Suryawan Mengkritisi Terkait Libur Sekolah Jelang Ramadan
Kalbe Farma Gelar Edukasi Pencegahan Stunting di Tembilahan Riau
Wapres Gibran Didampingi Pj Gubernur Jabar Meninjau Fasilitas SPAM Jatiluhur

Berita Terkait

Rabu, 19 Maret 2025 - 05:08 WIB

Tim Penggerak PKK Pemkot Bandung 2025- 2030 Resmi Dilantik, Ini Pesan Wali Kota Bandung

Selasa, 18 Maret 2025 - 07:27 WIB

Usia Tak Menyurutkan untuk Belajar Al-Quran, Wakil Wali Kota Bandung Mengapresiasi Semangat Warga Pasirkaliki yang Masih Mau Belajar Al-Quran

Senin, 17 Maret 2025 - 15:18 WIB

Festival Edukasi Warga Bandung, Chef Juna Berbagi Resep Takjil Sehat Bersama Nutrijell

Senin, 17 Maret 2025 - 07:52 WIB

Banjir di Babakan Ciamis Akibatkan Beberapa Rumah Alami Kerusakan, Wali Kota Bandung Sebut Keselamatan Warga Menjadi Prioritas

Senin, 17 Maret 2025 - 05:42 WIB

Masyarakat Wajib Tahu Perda Nomor 10 Tahun 2024 yang Mengatur Tentang Ini

Senin, 17 Maret 2025 - 04:48 WIB

Bertemu Sahabat Lama, Wali Kota Bandung Hadiri Takjil On The Street di Masjid Lautze 2

Minggu, 16 Maret 2025 - 04:13 WIB

Banjir Kembali Rendam Pemukiman Dibeberapa Kawasan, Wali Kota Bandung Terjun Langsung Kelokasi Terdampak Banjir

Minggu, 16 Maret 2025 - 04:04 WIB

Antisipasi Bencana Banjir, Wali Kota Bandung Himbau Warga Waspada Bencana

Berita Terbaru

Ketua KKIP. Jenderal TNI (Purn) Prof. Dr. Dudung Abdurachman, S.E., M.M, saat menghadiri Rapat Koordinasi Nasional Desa Tahun 2025, di Bidakara Jakarta, Selasa (18/3/2025).

Jakarta

Rakornas Desa 2025 Resmi Dibuka Dudung Abdurrachman

Rabu, 19 Mar 2025 - 05:30 WIB