Wali Kota Bandung Respon Keluhan Warga Terkait Banjir yang Kerap Melanda Wilayah Guruminda

- Penulis Berita

Rabu, 16 April 2025 - 02:32 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wakil Wali Kota Bandung, Erwin, meninjau kondisi infrastruktur drainase di Komplek Guruminda, Selasa (15//2025).

Wakil Wali Kota Bandung, Erwin, meninjau kondisi infrastruktur drainase di Komplek Guruminda, Selasa (15//2025).

BandungPunyaBeritta. Com, – Wakil Wali Kota Bandung, Erwin, meninjau kondisi infrastruktur drainase di Komplek Guruminda, menyusul keluhan warga terkait banjir yang kerap melanda kawasan tersebut.

Dalam kunjungannya, Erwin memastikan, penanganan banjir akan dilakukan secara lebih maksimal dan menyeluruh. Menurut laporan warga, salah satu penyebab utama banjir adalah tanggul yang rutin jebol setiap tahunnya.

“Ternyata ada tanggul yang bocor, dan memang hampir tiap tahun jebol. Insyaallah sekarang sudah kami perbaiki. Kami pastikan kualitas dan kuantitas perbaikannya jauh lebih baik,” ujar Erwin, Selasa 15 April 2025.

Selain masalah tanggul, sistem drainase di komplek tersebut juga menjadi sorotan.

“Kami sudah minta DPKP segera turun tangan. Saya pun siap berkoordinasi langsung dengan dinas dan masyarakat untuk mempercepat penanganan,” kata Erwin.

Warga setempat juga mengusulkan agar saluran air diperbaiki secara menyeluruh, mulai dari memperdalam, melebarkan, hingga memasang grill. Betonisasi penuh tidak disarankan agar aliran air tidak tersumbat dan mudah mengalir saat hujan deras.

Untuk solusi jangka pendek, Pemkot Bandung telah membangun kolam retensi, yang lokasinya terus ditambah setiap tahunnya.

“Kami juga sedang cari lokasi tambahan. Selain itu, kami minta DSDABM tempatkan pompa penyedot air agar genangan cepat surut,” jelas Erwin.

Sedangkan untuk jangka panjang, Pemkot Bandung mulai menggencarkan reboisasi di sejumlah titik, sebagai langkah antisipatif dalam mengurangi risiko banjir akibat berkurangnya ruang hijau.

“Kami ini bukan Superman atau Batman, seperti kata Pak Wali Kota. Tapi kami berusaha maksimal,” ujar Erwin.

Ia juga mencontohkan penanganan banjir di Gedebage dan Rancasari. Untuk menangani masalah banjir di kawasan ini, Pemkot melakukan sodetan air yang terbukti mempercepat surutnya banjir.

Tak hanya membenahi infrastruktur, Pemkot Bandung juga memberikan bantuan langsung kepada warga yang terdampak banjir.

“Hari itu juga kami turun dan memberikan bantuan. Karena tugas kami adalah memberikan yang terbaik untuk warga Kota Bandung,” tutur Erwin.

Berita Terkait

Satgas Linmas Laksanakan Patroli Penertiban PKL dan Pengguna Jalan di Kawasan Astanaanyar
Laporkan Kejahatan Jalanan dan Premanisme ke “Bandung Siaga 112” Layanan Kegawatdaruratan 24 Jam Nonstop
Upaya Agar Kuota Sekolah Lebih Merata, Pemkot Bandung Bersama DPRD Akan Berkolaborasi dengan Sekolah Swasta
Khasus Tragis Warga Tersangkut Kabel Hingga Meninggal Dunia, Erwin: “Ini Menjadi Perhatian Serius Kami Ingin Bandung Lebih Aman dan Indah”
Hati-Hati Buang Sampah ke Jalan Bisa Dipidana, Kadis DLH Kota Bandung Menyatakan Setiap Warga yang Membuang Sampah akan Terpantau CCTV
Upaya Memberantas Premanisme di Kota Bandung, Muhammad Farhan Meresmikan Satgas Anti Premanisme
Kini Kota Bandung Miliki Gedung Rehabilitasi Penyalahgunaan Narkoba, Farhan: “Gedung Ini Bukan Tempat Menghukum Tapi Tempat Menyembuhkan”
Korban Musibah Kebakaran di Sukahaji Akan Peroleh Uang Kerohiman dari Pemkot Bandung
Tag :

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 00:44 WIB

Laporkan Kejahatan Jalanan dan Premanisme ke “Bandung Siaga 112” Layanan Kegawatdaruratan 24 Jam Nonstop

Kamis, 17 April 2025 - 02:54 WIB

Upaya Agar Kuota Sekolah Lebih Merata, Pemkot Bandung Bersama DPRD Akan Berkolaborasi dengan Sekolah Swasta

Rabu, 16 April 2025 - 03:00 WIB

Khasus Tragis Warga Tersangkut Kabel Hingga Meninggal Dunia, Erwin: “Ini Menjadi Perhatian Serius Kami Ingin Bandung Lebih Aman dan Indah”

Rabu, 16 April 2025 - 02:32 WIB

Wali Kota Bandung Respon Keluhan Warga Terkait Banjir yang Kerap Melanda Wilayah Guruminda

Selasa, 15 April 2025 - 08:31 WIB

Hati-Hati Buang Sampah ke Jalan Bisa Dipidana, Kadis DLH Kota Bandung Menyatakan Setiap Warga yang Membuang Sampah akan Terpantau CCTV

Selasa, 15 April 2025 - 07:59 WIB

Upaya Memberantas Premanisme di Kota Bandung, Muhammad Farhan Meresmikan Satgas Anti Premanisme

Senin, 14 April 2025 - 12:39 WIB

Kini Kota Bandung Miliki Gedung Rehabilitasi Penyalahgunaan Narkoba, Farhan: “Gedung Ini Bukan Tempat Menghukum Tapi Tempat Menyembuhkan”

Senin, 14 April 2025 - 10:12 WIB

Korban Musibah Kebakaran di Sukahaji Akan Peroleh Uang Kerohiman dari Pemkot Bandung

Berita Terbaru