Keluarga Besar Sanggar Sinlamba Batavia Gelar Halal Bihalal 1446 H di Jakarta Utara

- Penulis Berita

Minggu, 13 April 2025 - 13:49 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Keluarga besar Sanggar Sinlamba Batavia saat menggelar acara halal bihalal 1446 Hijriah di Jakarta Utara, pada Minggu (13/4/2025).

Keluarga besar Sanggar Sinlamba Batavia saat menggelar acara halal bihalal 1446 Hijriah di Jakarta Utara, pada Minggu (13/4/2025).

BandungPunyaBerita. Com, Jakarta – Keluarga besar Sanggar Sinlamba Batavia menggelar acara halal bihalal 1446 Hijriah yang berlangsung hangat dan penuh keakraban di Pulau Besar 1, RT 004 RW 08, Kelurahan Sunter Jaya, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara, pada Minggu (13/4/2025).

Acara ini dihadiri oleh sejumlah tokoh dan pengurus yayasan, termasuk Pembina sekaligus Guru Besar Sanggar Sinlamba Batavia, Babe H. Achmad Mukhlis; Pembina Sanggar Cabang Gunung Sahari Selatan, Drs. H. Eman Roheman, SE; Ketua Umum Sanggar, Erfan Pratama; Sekretaris Umum Achmad Jefri; serta Bendahara Umum Muhammad Museri (alias Fery) dan Abdul Rizal (alias Rizal).

Turut hadir pula Ketua Sanggar Cabang Gunung Sahari Selatan, Bang Rasa (Bang Anca); Sekretaris Cabang Gunung Sahari Selatan, Maulana Rahmat (Bang Soni); serta perwakilan dari Cabang Pulo Kecil, yaitu Wakil Ketua Nur Prasetyo (alias Tio), Sekretaris Deni Malik, Pelatih 1 Aditya Gunawan, dan Pelatih 2 Rendi. Acara ini juga diikuti oleh seluruh anak didik dari berbagai cabang Sanggar Sinlamba Batavia.

Acara dibuka oleh Sekretaris Umum, Achmad Jefri sebagai pembawa acara, dilanjutkan dengan sambutan dari Guru Besar Sanggar Sinlamba Batavia, Babe H. Achmad Mukhlis, yang menyampaikan pentingnya menjalin silaturahmi dan mempererat persaudaraan antaranggota sanggar.

Dalam sambutannya, Ketua Umum Erfan Pratama juga menyampaikan rencana acara kenaikan tingkat (ankin) yang direncanakan akan dilaksanakan pada bulan Mei mendatang, dan mengajak seluruh peserta didik untuk mulai mempersiapkan diri.

Hal senada juga disampaikan oleh Pembina Cabang Gunung Sahari Selatan, Drs. H. Eman Roheman, SE, yang mengingatkan pentingnya latihan dan kesiapan menjelang acara kenaikan tingkat tersebut.

Pelatih 1, Aditya Gunawan, menyampaikan bahwa acara kenaikan tingkat akan digelar pada Sabtu, 24 Mei 2025, dan mengharapkan semua peserta didik dapat berlatih secara maksimal dan menjaga kesehatan.

Acara ditutup dengan pembacaan doa oleh Sekretaris Cabang Gunung Sahari Selatan, Maulana Rahmat (Bang Soni) dilanjut dengan sesi bersalaman dan saling memaafkan antar seluruh peserta yang hadir, menandai momen penuh kehangatan dan kebersamaan dalam suasana Syawal yang penuh berkah.

 

Editor: Beny

Berita Terkait

Busker & Archipelago Hadirkan Malam Eksklusif di Juntos Bar & Grill
Di Balik Loreng, Ada Cinta untuk Anak-anak Enggros
Perkuat Silaturahmi, MBI Jakarta Gelar Halal Bihalal Bikers Motor Besar
Kunjungi Hasto di Rutan KPK, Kardinal Suharyo Dapat Apresiasi
Setengah Abad Andri Lesmana, Komunitas Rumpies Kumpul Bareng di Jakarta
“Ingin Buka Bengkel, Ida Tersandung Izin Trotoar: Potret Buram Birokrasi DKI”
Laksda Purn Soleman B. Ponto Desak Personel Militer Aktif di Bakamla Dikembalikan ke Satuan Asal
Lagi Pelecehan Profesi Wartawan, Ini Kata Kabid Kode Etik Jurnalistik Forum Pemred SMSI

Berita Terkait

Jumat, 18 April 2025 - 03:39 WIB

Spanduk dan Pamflet Liar di Kawasan Jalan Gedebage Ditertibkan

Minggu, 13 April 2025 - 02:14 WIB

“Penyimpangan Amanah Profesi dan Kejahatan Seksual Serta Perbuatan Zina” Menurut Hukum Islam

Sabtu, 12 April 2025 - 09:24 WIB

Pendidikan di Kota Bandung Mendapat Kontribusi Besar Dari Paguyuban Pasundan

Sabtu, 12 April 2025 - 03:57 WIB

Motor Mantan Gubernur Jabar Ridwan Kamil Disita KPK

Jumat, 11 April 2025 - 06:02 WIB

Insentif Guru Ngaji Kota Bandung Bulan April Cair, Ini Syaratnya

Jumat, 11 April 2025 - 03:22 WIB

Perhutani Bandung Utara Buka Wisata Rintisan Curug Bugbrug

Kamis, 10 April 2025 - 03:15 WIB

Segini Biaya Perpanjangan SIM di Bandung, Berikut Jadwal Lokasi SIM Keliling

Rabu, 9 April 2025 - 12:59 WIB

Penertiban Spanduk Baligo Demi Menjaga Estetika Kota Bandung

Berita Terbaru