Pasar Murah dan Bagi-Bagi Takjil, Polres Sampang Wujudkan Kepedulian terhadap Masyarakat

- Penulis Berita

Jumat, 14 Maret 2025 - 13:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kapolres Sampang AKBP Hartono saat menghadiri Pasar Murah dan Bagi-Bagi Takjil,dan  pasar murah, jum'at (14/03/2025).

Kapolres Sampang AKBP Hartono saat menghadiri Pasar Murah dan Bagi-Bagi Takjil,dan pasar murah, jum'at (14/03/2025).

BandungPunyaBerita. Com, Sampang – Dalam membantu memenuhi kebutuhan pokok dengan harga yang sangat terjangkau masyarakat, Polres Sampang Polda Jatim menggelar pasar murah, jum’at (14/03/2025) siang.

Puluhan stand pasar murah menyediakan beras, gula, daging ayam, minyak goreng, telur ayam, tepung, cabe, bawang merah, bawang putih, kentang dan Bahan Pokok Penting (Bapokting) lainnya.

Selain pasar murah, Polres Sampang juga membagikan ratusan makanan dan minuman siap dikonsumsi saat berbuka puasa kepada masyarakat yang mendatangi Mapolres Sampang selama kegiatan berlangsung.

Kapolres Sampang AKBP Hartono kepada awak media menyampaikan kegiatan pasar murah merupakan wujud nyata kepedulian Polres Sampang dalam memenuhi kebutuhan pokok warga masyarakat dibulan Ramadhan tahun 1446 H.

“Saat meninjau stand-stand pasar murah, saya mengimbau warga untuk memanfaatkan kesempatan ini sebaik-baiknya. Kami berharap warga bisa membeli kebutuhan pokok dengan harga yang lebih murah sehingga dapat membantu meringankan beban ekonomi rumah tangga selama bulan Ramadhan,”ujar AKBP Hartono.

AKBP Hartono juga mengatakan bahwa pasar murah menunjukkan komitmen Polres Sampang yang selalu hadir ditengah-tengah masyarakat dalam melayani dan mengayomi masyarakat, terutama di bulan suci Ramadan.

Pasar murah ini menurut AKBP Hartono juga bertujuan membantu Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dalam meningkatkan penjualan yang lebih dari hari biasanya.

“Saya mengucapkan kepada Badan Urusan Logistik (Bulog), Disperindag, Dinas Pertanian, Dinas Perikanan Kabupaten Sampang serta UMKM yang sudah menyukseskan pasar murah dengan tema Polri Untuk Masyarakat,” lanjut Kapolres Sampang AKBP Hartono.

Dari pantauan awak media, warga sangat antusias berbelanja kebutuhan bahan pokok dan makanan siap saji.

Fatmawati seorang ibu rumah tangga yang tinggal dikawasan Selong Sampang sangat senang dengan kegiatan pasar murah yang diadakan Polres Sampang.

“Terima kasih Pak Polisi. Di pasar murah ini saya bisa membeli beras, minyak goreng, telor dan buah dengan harga murah. Saya berharap Polres Sampang untuk sering mengadakan kegiatan serupa karena sangat-sangat membantu meringankan perekonomian masyarakat kecil,” ucap Fatmawati kepada awak media. (Sahi)

 

Editor: Beny

Berita Terkait

Keluarga Pasien Berterima Kasih atas Pelayanan Ruang ICCU yang Sigap dan Profesional
Polres Sampang dan Tim Satgas Pangan Sidak Pasar
Direktur Media Kabarbangsa. Com, Mengucapkan Selamat Kepada Pasangan H. Slamet Junaedi dan R.K.H Abdul Qodir Sebagai Bupati dan Wakil Bupati Sampang 2025-2030
Apresiasi DPRD atas Kepemimpinan Walikota Mbak Ita: Warisan Kepemimpinan yang Mencerahkan Kota Semarang
Semarang, Kota Percontohan Ketahanan Iklim di Indonesia
Mbak Ita Dan Suami Berasal Dari Keluarga Muhammadiyah-Aisyiyah Tulen, Pesan Pamit “Selalu Bersama Mewujudkan Kota Semarang yang Harmonis dan Berkah”
DPU Kota Semarang Tancap Gas! Perbaikan Jalan Berlangsung Cepat Demi Kenyamanan Warga”
Profesionalitas KPK Dipertanyakan, Benedictus Danang: “Hukum Harus Bebas dari Kepentingan Politik”

Berita Terkait

Kamis, 13 Maret 2025 - 15:36 WIB

Sertifikat Belum 5 Tahun dengan Abjek Tanah Diatas Sepadan Sungai Akan Dicabut

Kamis, 13 Maret 2025 - 15:31 WIB

Upaya Cegah Konflik Atas Tanah, Wakil Wali kota Bandung Minta Pejabat Pembuat Akta Tanah Jadi Garda Terdepan Soal Kepastian Hukum

Kamis, 13 Maret 2025 - 15:03 WIB

Ada Mall Baru di Kota Bandung, “Tenth Avenue Mal” Tempat Wisata Belanja dengan Konsep Modern

Kamis, 13 Maret 2025 - 13:49 WIB

Sugianto Nangolah Sebut Aset Milik Jawa Barat Nilai Ekonominya Harus Dimaksimalkan untuk Kepentingan Daerah

Kamis, 13 Maret 2025 - 06:31 WIB

Upaya Cegah Bencana Banjir dan Longsor, Gubernur Jabar Akan Larang Alih Fungsi Lahan

Kamis, 13 Maret 2025 - 02:35 WIB

Ini Nomor Hotline Layanan Kota Bandung dari Pengaduan Pohon Tumbang Hingga Lampu Jalan Mati, Catat Nomornya

Rabu, 12 Maret 2025 - 08:56 WIB

Wakil Wali Kota Bandung Ingatkan Para Lurah dan Camat Bisa Mengupayakan Wilayahnya Bebas dari Sampah

Rabu, 12 Maret 2025 - 03:30 WIB

Bandung Sebagai Pusat Ekonomi Kreatif, Wakil Wali Kota Bandung Akan Buka UMKM Centre di Tiap Kecamatan

Berita Terbaru

Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko, Ft dok Analis.

Jakarta

Polri Akan Tindak Tegas Aksi Premanisme Berkedok Ormas

Jumat, 14 Mar 2025 - 14:07 WIB